Sosok perempuan bertubuh mungil dengan mengenakan topi
camping berbentuk kerucut mulai mengayuh sampan yang terbuat dari plat besi
pipih, membawa kami menelurusi aliran sungai Yen yang diselimuti kabut musim
semi. Perbukitan karst dari gunung Huong Tich yang muncul dari balik gumpalan
kabut ketika angin mulai menerpa menambah kesan begitu mistis. Suasana yang
tenang menghadirkan kedamaian bagi siapa saja yang melewati sungai ini.
Terkadang aku ingin menantang langit, dan bertanya mengapa tidak segera menurunkan
cahayanya menyinari perjalananku saat menyusuri sungai Yen. Setelah sebelumnya
perbukitan karst gunung Huong Tich diselimuti tirai kabut khas musim semi kini
giliran gerimis air hujanlah yang menyelimuti bumi Vietnam. Namun hujan ini
kembali mengingatkanku akan keberkahan yang diterima umat manusia, tentang arti
bersyukur dan menikmati setiap perjalananku, bagaimanapun kondisinya. Karena
semuanya indah dengan kondisinya masing-masing.