Jujur tujuan saya pertama kali menginjakan kaki ke negara Brunei Darussalam
dengan cara backpacking adalah karena penasaran bagaimana kehidupan di
sebuah negeri yang memiliki beberapa masjid yang megah dan indah dimana negeri
tersebut menjalankan syariat islam dan dipimpin oleh seorang Sultan yang begitu
dicintai rakyatnya. Alasan pribadi lain tentu saja untuk memenuhi misi
melengkapi kunjungan semua negara Asean dimana negara Brunei Darussalam adalah
negara di Asean ke 9 yang saya kunjungi kemudian dilengkapi oleh kunjungan ke
negara Filipina satu tahun berikutnya. Pada saat itu saya hanya berkunjung
selama 2 hari 2 malam yang tentunya masih kurang untuk bisa mengenal lebih jauh
negeri yang penuh kedamaian ini.
Beberapa tahun berikutnya saya dapat kesempatan untuk tinggal di negara ini
sekitar 10 bulan untuk mengerjakan sebuah proyek IT di beberapa perusahaan di
bawah salah satu Kementerian di Brunei Darussalam. Tentunya kesempatan ini saya
gunakan untuk mengenal lebih jauh dan menyelam lebih dalam di kehidupan
masyarakat Brunei Darussalam yang dikenal sangat ramah dan bersahabat. Melalui
pengalaman ini saya ingin berbagi tips dan panduan lengkap untuk kamu yang
memiliki impian dan rencana jalan-jalan/ liburan ke Brunei Darussalam ini.