Suasana malam di kota Phnom Penh, tidak jauh dari pesisir Sungai Mekong |
Suara musik bertempo
cepat dan energik terdengar keras ketika kami bertiga melangkahkan kaki ke
pesisir tepi Sungai Mekong. Walau langit diatas kota Phnom Penh sudah gelap
gulita namun kehidupan di tepi sungai Mekong malah baru dimulai. Dari kejauhan
banyak penduduk setempat berkumpul di pesisir sungai ini, bebaur dengan para
pendatang dan wisatawan yang sedang berada di kota Phnom Penh.
Kami bertiga
menghampiri area keramaian untuk bisa berbaur dengan masyarakat setempat yang
suka berkumpul di area ini sesuai dengan komunitasnya. Salah satunya sebuah komunitas modern dance yang mengajak orang-orang untuk ikut berjoget bersama,
mengikuti ritme lagu yang sedang diputar. Sesekali tarian tersebut diselingi
tarian tradisional bergaya Khmer yang dikombinasikan dengan gerak tari modern.
Tidak sedikit wistawan asing dan pendatang yang ikut unjuk kebolehan dan ikut
meramaikan suasana malam di pesisir sungai Mekong ini.