Pages

Friday, January 20, 2023

10 Tips dan Panduan Lengkap Liburan ke Nami Island Korea Selatan



Kalo kamu berkunjung ke Seoul Korea Selatan luangkanlah waktu minimal setengah hari dalam itinerary mu untuk berkunjung ke Pulau Nami yang terkenal dengan keindahan alamnya serta tempat yang populer bagi pecinta drama Korea karena pulau ini menjadi salah satu tempat pengambilan gambar drama Winter Sonata dan Wanderer in Winter. Bisa dikatakan pulau ini cocok untuk dikunjungi di musim apapun baik musim panas, musim gugur, musim dingin atau pun musim semi. Untuk musim bisa disesuaikan dengan preferensi kamu antara lebih suka bunga berwarna-warni di musim semi, daun-daun merah kecoklatan di musim gugur, cuaca yang hangat dan bersahabat di musim panas atau suasana serba putih saat musim salju turun menyelimuti pulau ini.
Ini foto kami saat di Pulau Nami, walau jalan cuma berdua foto tetep harus maksimal pake tripod dan self timer. Entah kenapa lebih percaya sama tripod dibanding minta tolong foto sama orang, selain tidak mau merepotkan orang juga untuk memastikan foto akan sesuai dengan selera kita. Untuk kamu yang hendak ke Nami Island, berikut kami uraikan tips dan panduan untuk menuju ke Pulau Nami dari pusat kota Seoul ya.



1.     Transportasi Umum Naik Metro ke Pulau Nami
Cara menuju ke Nami Island dengan transportasi umum kamu bisa naik Metro dengan tujuan ke Yongsan Station kemudian pindah kereta naik ITX Train ke stasiun Gapyeong dengan total waktu kurang lebih sekitar 1 jam perjalanan. Dari stasiun Gapyeong bisa naik shuttle bus ke Nami Island Station atau Gapyeong Wharf. Jika kamu sudah kehabisan jadwal bus seperti kami yang baru sampai sore ke Nami Island alternatifnya bisa naik taksi dari stasiun Gapyeong. Dari Gapyeong Wharf dilanjutkan naik ferry.






2.     Transportasi Umum Naik Shuttle Bus ke Pulau Nami
Selain naik kereta/ metro kamu juga bisa naik bus dari pusat kota Seoul yaitu dengan cara naik Subway terlebih dahulu dengan tujuan ke Jonggak Station. Sesampainya di stasiun pilihlah pintu keluar EXIT 3. Dari sana kami bisa menemukan bus dengan tujuan langsung ke Nami Island Station atau Gapyeong Wharf. Ongkos naik bus dari Jonggak Station ini sekitar 23,000 KRW.




3.     Menyebrang ke Pulau Nami dari Dermaga Gapyeong Wharf
Sesampainya di Gapyeong Wharf sebuah dermaga ferry untuk kamu yang suka hal baru dan menantang bisa menyebrang ke pulau Nami dengan cara naik zipline atau flying fox. Untuk mencoba naik flying fox ini kamu perlu merogoh kocek 44,000 Won. Sebagai informasi zipline / flyfox ini tutup pada saat musim dingin dimana salju turun lebat atau saat cuaca sedang buruk seperti angin kencang dan hujan ya.





Alternatif terbaik dan yang paling umum yaitu menyebrang dengan perahu ferry dengan biaya masuk sebesar 13,000 Won [Naminara Visa (Entrance Fee + Ferry Fare].

4.     Waktu terbaik untuk ke Nami Island
Kalo kamu adalah independent traveler yang mengunjungi Nami Island tanpa ikut travel tour atau tanpa ikut open trip maka kami rekomendasikan waktu paling pas untuk mengunjungi pulau ini pada pagi hari sekali atau sore hari menjelang senja. Karena kalau datangnya siang maka bersiaplah harus mengantre mulai dari naik perahu sampai di pulau naminya. Bisa dibilang bakal susah banget untuk bisa berfoto dengan suasana alami seperti ini yang ada backgroundnya bakal penuh rombongan turis lengkap dengan bendera dan spanduknya. Nah kalo sepi gini bebas lah mau foto bergaya apa aja tanpa pemandangan yang 'bocor' sana sini.




5.     Bulan Terbaik untuk ke Nami Island
Untuk berkunjung ke Pulau Nami ini, waktu yang paling direkomendasikan yaitu bulan May, July hingga Agustus serta bulan Oktober. Namun semua kembali lagi kepada preferensi kamu jika ingin berkunjung saat musim semi dan penuh bunga datanglah diantara bulan February ke Maret, sedangkan untuk kamu yang ingin melihat penuh salju maka datanglah diantara bulan November ke Januari.


6.     Fasilitas yang ada di Nami Island
Ada beberapa fasilitas dan tempat yang menarik untuk dikunjungi di pulau ini mulai dari  Pameran Pyeonghwarang, Culture Center, UNICEF Hall, Ryu Hongjuin World Folk Instrument Exhibition Hall, Yu Qing Chung Sculpture Park Happy Garden, Drama Gallery, Idle Land, Hoban Gallery, Song Island Gallery hingga Andersen Picture Book Center.




Untuk kamu pecinta taman ada beberapa taman yang menarik untuk dijelajahi dan bagus untuk latar berfoto diantaranya Hampyeong Butterfly Garden, Nami Dodamsambong, Cheollipo Magnolia Garden, Dongducheon Soyosan Maple Garden, Langami Garden, Gangneung Gyeongpojeong, Sujaewon Garden, Changpyeongwon Garden, Cheongyeongwon Garden, Changgyeongwon Garden, Sequoia Family Garden, Nami Pungwon Garden, Baekpungmilwon Garden hingga Birch Forest.

7.     Restoran atau Tempat makan di Nami Island
Di pulau ini terdapat beberapa pilihan tempat makan atau nongkrong untuk ngopi mulai dari Asian Family Restaurant Dongmun, Korean Restaurant Nammun, Gomok, Seomhyanggi, Yeonga Lunch Box, Nami Island Book Cafe, Swing Cafe, Snow Cafe, Sonata cafe hingga menikmati secangkir kopi di Coffee Shop Islana.

8.     Apakah Nami Island Bersahabat dengan Muslim?
Untuk makanan bisa dikatakan tidak terlalu bersahabat dimana kamu harus sangat jelih dan lebih teliti untuk memilah mana tempat makan yang halal atau tidak. Namun bagian terbaiknya di Pulau ini sudah disediakan Muslim prayer room atau fasilitas untuk umat muslim bisa menjalankan ibadah sholat.




9.     Apakah Nami Island Bersahabat Untuk Liburan bersama Anak?
Dari pengalaman kami pulau ini bersahabat untuk menjadi destinasi liburan bersama keluarga dimana anak kecil bisa bermain di alam sekitar pulau Nami yang begitu seru untuk dijelajahi. Untuk kamu yang membutuhkan stroller untuk bayi ada tempat penyewaan yang bisa kamu manfaatkan disini yaitu dengan biaya 3000 KRW.



10.  Aktivitas yang bisa dilakukan di Pulau Nami
Selain berjalan menyusuri keindahan pulau Nami, berfoto di spot-spot tempat syuting drama korea Winter Sonata, di pulau ini kamu juga berkeliling dengan sepeda yang bisa kamu sewa dengan harga sewa mulai dari 3000 KRW tergantung dari jenis sepedanya.








Bagaimana sudah mendapatkan gambaran umum mengenai destinasi Pulau Nami? Semoga artikel ini bermanfaat dan menginspirasi kamu untuk berkunjung ke pulau yang indah ini ya.

No comments:

Post a Comment