|
Masjid Agung Baitul Makmur, Meulaboh - Provinsi Aceh |
Di Negeri
Serambi Mekah Provinsi Aceh tepatnya di kota Meulaboh Aceh Barat terdapat
sebuah masjid besar yang masuk dalam daftar 100 Masjid terindah di Indonesia. Masjid
ini merupakan salah satu saksi bisu yang selamat dari terjangan Ombak tsunami
yang memporak-porandakan kota Meulaboh di tahun 2004 silam. Allah hu’alam
masjid ini tetap berdiri kokoh diantara puing-puing bangunan kota yang hampir
rata dengan tanah pada saat bencana tsunami itu terjadi. Diwaktu bencana dan
paska bencana, masjid ini menjadi tempat mengungsi dan evakuasi para korban
yang selamat.
Masjid yang terletak di Desa Seuneubok, Kecamatan Johan
Pahlawan ini bernama Masjid Agung Baitul Makmur yang merupakan salah
satu lansekap dan ikon kota Meulaboh seperti halnya Masjid Baiturrahman di
Banda Aceh. Masjid ini berdiri diatas tanah seluas 5,2 hektar dengan luas
bangunan 3500 meter yang diperkirakan
dapat menampung 7000 jemaah umat muslim untuk beribadah disana.
Masjid ini
dibangun dengan arsitektur perpaduan Aceh, Timur Tengah dan Asia dengan warna
coklat yang mendominasi keseluruhan bangunan masjid ini yang dipadupadankan
dengan warna merah bata pada kubah masjid. Dari bentuk arsitekturnya yang
kental dengan nuansa Timur Tengah bangunan ini mengingatkan pada kita pada
bangunan di dongeng 1001 malam yang bertebaran di seantero kota Bagdad.
|
Penampakan Eksterior Bangunan dari Sebelah Kanan Masjid |
Yang
menjadi ciri khas masjid ini yaitu kubah utama yang besar yang diapit oleh dua
buah kubah besar bulat berujung lancip serta dua buah kubah menara air yang
berada disisi kanan dan kiri. Dan bangunan ini dipercantik dengan dua buah
menara masjid disisi mihrab dengan kubah kecil diatasnya yang menjulang tinggi
ke langit.
|
Interior Desain Yang Megah |
|
Detail Setiap Ornamen Yang Menghiasi Interior Masjid |
Interior
desainnya pun tak kalah menarik. Bangunan dua lantai ini dihiasi dengan mozaik
ornamen perpaduan akulturasi budaya dan pengaruh Timur Tengah pada setiap sisi
dan dinding masjid membuat penampilan masjid ini tampak mewah. Hal ini ditambah
lagi dengan pilar-pilar beton yang bermotif marmer berwarna coklat yang membuat
bangunan ini tampak kohoh dan megah.
Masjid ini
selain sebagai tempat ibadah shalat juga berfungsi sebagai sarana pendidikan
islam lengkap mulai dari TK Alquran untuk pendidikan dini hingga Madrasah
Tsanawiyah,Ibtidaiyyah dan Dinniyyah. Masjid
Agung Baitul Makmur ini merupakan masjid terbesar dan termegah di kawasan
pantai barat Kabupaten Aceh Barat, provinsi Aceh, Indonesia.
Jadi jika kamu sedang datang ke Provinsi Aceh
Khususnya kota Meulaboh, bersujudlah di masjid ini bagi kamu yang beragama
islam dan rasakan ketenangan dan kedamaian didalamnya.
follow my instagram @travelographers & twitter account @travelographers
Temukan berbagai macam informasi wisata yang ada di Indonesia beserta makna/arti/cerita tentang wisata tersebut yang ada di indonesia
ReplyDeleteDan juga artikel-artikel tentang wisata di wisataIndonesiaraya.com dan like page facebook wisataIndonesiaraya.com